Minggu, 17 Juni 2012

Hanbok



Hem,, hari ini aku masih berniat untuk menulis di blog sebelum aku sibuk untuk skripsiku tentunya,, tema yang akan aku tulis pada hari ini adalah mengenai Hanbok,, pasti sudah tahu ya,, apa itu hanbok.

Hanbok berasal dari dua kata yakni han dan bok. Han yang berarti sebutan untuk orang Korea, sedangkan bok berarti pakaian. Jadi hanbok adalah pakaian orang korea. Hanbok masa sekarang mengikuti hanbok yang dipakai pada dinasti Joseon (dinasti terakhir di Korea). Dahulu hanbok digunakan sebagai pakaian sehari-hari. Namun sekarang hanbok hanya digunakan dalam acara-acara formal dan nonformal seperti upacara kematian, pernikahan, perayaan tahun imlek, dsb. Pada strata tinggi seperti keluarga kerajaan dan bangsawan hanbok yang digunakan berwarna cerah dan berwarna-warni, seperti merah, hijau, dan kuning dengan perbedaan motif di hanbok. Sedangkan untuk rakyat jelata hanbok yang digunakan berwarna putih, krem dan tidak banyak motif cenderung polos.

Hanbok terdiri dari beberapa bagian dasar yakni jeogori, baji, dan chima. Hanbok wanita terdiri dari jeogori dan chima, sedangkan untuk pria adalah jeogori dan baji. Jeogori adalah baju berlengan panjang, biasanya panjang jeogori sampai dibawah ketiak dan yang lain sampai menutupi dada. Bagian kanan dan kiri Jeogori dihubungkan oleh pita yang memanjang ke bawah untuk pakian wanita dan lebih pendek untuk pakaian pria. Bentuk chima lebih
seperti pakaian U-can see yang lebar dibagian bawahnya. Sedangkan baji adalah celana
panjang, dahulu ukuran baji lebih sempit dibandingkan dengan sekarang.

Banyak aksesoris yang digunakan untuk mempercantik hanbok. Salah satunya adalah tusuk konde atau binyeo. Ehm,, jadi keingat binyeo yang dipakai Yeon Woo di TMTS (The Moon that Embraces The Sun). Untuk aksesoris ini akan saya bahas lain waktu ya,, ^^ oh iya hampir saja lupa untuk mengingatkan bahwa baju daerah kita juga tak kalah bagusnya dengan hanbok lho,, ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar